Selasa, 16 Juli 2024, Badan Penanggulangan Bencana Kabupaten Brebes mengadakan Sosialisasi Penanggulangan Bencana, Bagi Dunia Usaha dan industri , di Hotel Agraeni Tanjung Kec.Tanjung Kab.Brebes. Acara Kapala Bidang Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD, didampingi oleh jajaran lainya. Kegiatan Sosialisasi Penanggulangan Bencana, Bagi Dunia Usaha dan Industri.di ikuti oleh 40 orang peserta yang terdiri dari HRD Perusahaan.
Kepala Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja Bapak Warsito Eko Putro, S.Sos, M.Si sebagai Narasumber Menjelaskan tentang K3 atau Keselamatan dan Kesehatan Kerja adalah suatu upaya kerja sama, saling pengertian dan partisipasi dari pengusaha dan karyawan dalam perusahaan untuk melaksanakan tugas dan kewajiban bersama dibidang keselamatan, kesehatan, dan keamanan kerja dalam rangka meningkatkan produktivitas. Melalui Pelaksanaan K3 ini diharapkan tercipta tempat kerja yang aman, sehat yang mencakup pada pribadi para karyawan, pelanggan dan pengunjung dari suatu lokasi kerja sehingga dapat mengurangi atau terbebas dari kecelakaan kerja serta penyakit akibat kerja.
Sosialisasi tersebut juga disampaikan pengelolaan menejemen bencana, untuk mengenali risiko bencana disekitar wilayah Kabupaten Brebes. Pembekalan dan pengetahuan tentang kesiapsiagaan bencana bagi peserta pelatihan khususnya masyarakat sekitar wilayah Brebes sangat penting, untuk membangun budaya sadar bencana, pentingnya membangun kesiapsiagaan dimulai dari diri sendiri dan lingkungan sekitarnya. Harapan kedepanya para peserta Sosialisasi Kesiapsiagaan Bencana ini nantinya akan bertindak sebagai fasilitator, untuk menularkan/mensosialisasikan pentingnya kesiapsiagaan dalam lingkungan sekitarnya.